Berita

Pentas Ritual Memanggil Kucing Awali Gelaran Presentasi Keaktoran Seniman Teater

Minggu, 11 April 2021 - 10:21
Pentas Ritual Memanggil Kucing Awali Gelaran Presentasi Keaktoran Seniman Teater Performa Mamexandria aktor dari Kantor Teater Jakarta, pada acara Pementasan dan Presentasi Keaktoran di Taman Kota Tasikmalaya, Jalan KHZ Mustofa Kota Tasikmalaya (Foto: Harniwan Obech/TIMES Indonesia)

TIMES TASIKMALAYA, TASIKMALAYA – Kamu bukan ikan di dalam kolam, kamu adalah kucing hitam yang sedang berenang di laut lepas. itulah penggalan kalimat dalam naskah Ritual Memanggil Kucing yang mengawali acara presentasi keaktoran.

Pementasan ini digelar di Pusat Kota Tasikmalaya tepatnya di Taman Kota, Jalan KHZ Mustofa Kelurahan Yudanegara,  Kecamatan Cihideung Kota Tasikmalaya yang dihadiri oleh puluhan penggiat teater di Kota Tasikmalaya, Sabtu (10/4/21).

Ritual Memanggil Kucing 2

Naskah Ritual Memanggil Kucing dimainkan oleh Mamexandria  salah seorang aktor teater  Kantor Teater Jakarta. Kedatangan Mamexandria ke Kota Tasikmalaya merupakan road show tunggal yang digelar di beberapa kota di Jawa Barat.

Aktor kawakan yang sudah berpetualang menggelar pementasan di berbagai kota di Indonesia merupakan anggota dari Kantor Teater Jakarta. Mamexandria yang akrab di sapa Mamex mengungkapkan teater adalah seni pertunjukkan dari sebuah peristiwa yang dipertunjukkan yang tidak terlepas dari sebuah konsep dalam sebuah ruang dan waktu.

Road show yang dikemas dalam bentuk sebuah pementasan dan diskusi presentase keaktoran ini digagas sebagai upaya untuk mengasah dan menempa diri menjadi seniman teater. Karena dalam setahun ini kegiatan pementasan teater agak terhenti karena dampak dari pandemi covid-19.

"Dalam beberapa bulan tidak melakukan apa apa karena keadaan. Kita mengadakan ini dengan tidak menggunakan setting panggung dan lighting sebagaimana layaknya sebuah pertunjukkan di sini kita jadikan sebuah refleksi dengan segala kekurangan," ungkapnya kepada TIMES Indonesia selepas acara diskusi.

Ritual Memanggil Kucing 3

Turut hadir menyaksikan pementasan para tokoh seni dan budayawan Kota Tasikmalaya dan para penggiat teater Kota Tasikmalaya di antaranya Ashmansyah Timutiah, Wit Jabo Dongkrak, Kang AB, A Kido, Mang Adang dan penyair putri Naza Fitri.

Di dalam diskusi presentasi keaktoran, seorang seniman teater  Kota Tasikmalaya Wit Jabo Dongkrak mengapresiasi pementasan yang diperankan Mamex. "Terima kasih sudah datang ke Kota Tasikmalaya untuk bisa bertukar pikiran dalam perkembangan teater di saat pandemi ini," pungkasnya. (*)

Pewarta : Harniwan Obech
Editor : Irfan Anshori
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Tasikmalaya just now

Welcome to TIMES Tasikmalaya

TIMES Tasikmalaya is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.